Books
“THEODORE BOONE : SANG TERSANGKA”
Judul
Asli : THEODORE BOONE : THE ACCUSED
[
book 3 of Theodore Boone Series ]
By John
Grisham
Copyright
© 2012 by Belfry Holdings, Inc.
Penerbit
PT Gramedia Pustaka Utama
Alih
Bahasa : Fanny Yuanita
Editor
: Monica Dwi Chresnayani
Cetakan
I : Desember 2012 ; 288 hlm
Cover
by Eduard Iwan Mangopang.
Verdict
: 4
Setelah keributan menghilangnya
April serta ditemukannya kembali gadis itu berkat penyelidikan Theo, Chase dan
bantuan Ike Boone, kini penduduk Strattenburg fokus pada peristiwa penting
berikutnya : pengadilan dengan bukti-bukti baru terhadap tuduhan pembunuhan
yang dilakukan oleh Mr. Peter Duffy terhadap istrinya. Namun kejutan muncul,
sang tersangka utama lenyap !! Tiada yang tahu keberadaannya, baik pengacara
maupun penjaga kediamannya. Pihak berwajib dikerahkan untuk menemukan dirinya.
Namun semuanya tidak dapat menemukan jejak keberadaan sang tersangka.
[ source ] |
Masalah Theo kini jauh lebih
serius karena di curigai dan dituduh sebagai Pencuri !! Semua bukti bahkan
kesaksian sang pemilik yang membabi-buta jatuh pada diri Theo sebagai tersangka
utama. Theodore Boone sang pengacara cilik, penegak hukum serta keadilan kini
didakwa melanggar hukum serta peraturan. Hal ini semakin parah karena isu
segera tersebar ke seluruh penjuru kota akibat campur-tangan pihak ketiga yang
tak diketahui. Nama baik Theo serta keluarganya tercoreng, tanpa ada hal-hal
yang meringankan status dirinya. Bocah baik hati ini harus menghadapi situasi
yang tak menyenangkan, diejek, dihina, dijauhi, dan diteror. Gangguan silih
berganti membuat dirinya semakin tak tahan, hingga anak teladan ini pun suatu
hari terlibat perkelahian hingga harus di-skor dari sekolah.
Plot / Theme / Setting : 4
Tampaknya penulis sengaja
membuat serial ini bagaikan perjalanan kehidupan harian Theodore Boone. Maka
jangan heran jika di buku ketiga ini kelanjutan dari kasus di buku pertama
justru baru dimulai dan kisahnya semakin seru dengan pembukaan persidangan
kasus pembunuhan dengan terdakwa Mr. Peter Duffy. Namun kisah utama kali ini
justru berfokus pada keluarga Boone, dengan Theodore sebagai tersangka utama
pelaku kriminal. Bagaikan membaca petualangan ala Enid Blyton dengan ketegangan
dan misteri ala Alfred Hitchock, tak pelak lagi buku ketiga ini kembali menjadi
salah satu favorit-ku dalam menguak misteri dibalik dalang yang menjebak Theo.
Character : 4,5
Theodore Boone benar-benar
seorang bocah cilik biasa, terutama saat ia dihadapkan pada kondisi yang tak
menyenangkan, hatinya terluka dengan perlakuan teman-temannya, terharu dengan
uluran persahabatan serta kepercayaan orang-orang yang setia membelanya. Jika
ia tampak tegar di hadapan persidangan dan berusaha tampil layaknya pengacara
handal, kali ini ia hanyalah bocah usia 13 tahun yang tahu dirinya tak bersalah
namun tak tahu bagaimana cara membuktikannya. Teror berupa ban sepeda yang
berkali-kali disayat, bisa jadi merupakan gangguan belaka, tetapi bayangkan
jika seorang bocah dipojokkan dan mendapati hari-harinya semakin memburuk
dengan teror seperti itu.
[ source ] |
Kisah kali ini lebih menyentuh karena Theodore Boone
digambarkan layaknya bocah laki-laki, yang berusaha membersihkan nama baiknya,
tanpa menyulitkan kedua orang tuanya yang resah dan gelisah atas nasib yang
menimpa anaknya. Yang cukup menarik ketika Theo berusaha keras mencari siapa
yang membenci dirinya hingga bersedia menjebak dirinya sedemikian rupa,
kemudian mendapati sebuah kelegaan karena sumber masalah ternyata bukan dari
dirinya melainkan orang tuanya, dan alih-alih menyalahkan mereka, ia justru
berusaha menjaga perasaan orang-orang yang ia kasihi ... Love it Mr. John
Grisham (^_^)
[ related topics about author, books and adaptations, check on here : The Accused | John Grisham's Site | Theodore Boone's Site ]
Best Regards,
* Hobby Buku *
currently reading. seru juga ngikutin ceritanya Theo, apalagi ini greget banget karena Theo sedang dituduh :D
ReplyDelete