Translate

Monday, January 21, 2013

Books "THEODORE BOONE : KID LAWYER"



Books “THEODORE BOONE : PENGACARA CILIK”
Judul Asli : THEODORE BOONE : KID LAWYER
[ book 1 of Theodore Boone Series ]
By John Grisham
Copyright © 2010 by Belfry Holdings, Inc.
Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Monica Dwi Chresnayani
Editor : Dini Pandia
Cetakan I : September 2010 ; 272 hlm
Cover by Eduard Iwan Mangopang.
Verdict : 4,5

Sekian lama tak membaca kisah karya John Grisham, cukup terkejut saat menemukan beliau menulis kisah dengan tokoh utama bocah laki-laki berusia 13 tahun. Uniknya beliau tetap menggunakan tema hukum dan misteri, menjadikan tokoh utama yang bernama Theodore Boone berperan bak seorang pengacara. Theodore Boone adalah bocah biasa yang harus bersekolah, mengerjakan PR, dan mematuhi peraturan. Yang berbeda, ia dibesarkan dalam lingkungan seputar hukum dan sangat tertarik dan memahami seluk-beluk dunia hukum pada usia yang sangat muda. Di saat teman-teman sebayanya tertarik menghabiskan waktu luang dengan bermain atau olah raga, maka Theodore Boone lebih suka menyelinap di pengadilan, menyaksikan pertempuran antara jaksa dan pengacara, keputusan-keputusan yang diambil oleh hakim serta para juri. 

Kegemaran Theo yang unik ini, mampu terlaksana karena kedua orang tuanya seorang pengacara, bahkan pamannya yang eksentrik, juga dulunya menjabat sebagai pengacara sebelum terkena kasus yang mencabut ijin prakteknya. Theo juga bersahabat dengan hakim-hakim di kotanya, mengenal seluk-beluk pengadilan. Maka tak heran jika ada pihak-pihak tertentu yang membutuhkan nasehat hukum, datang kepada Theo. Pihak-pihak yang sebaya dengan dirinya, atau orang-orang tua seperti gurunya, bahkan kepala sekolah, dan imigran gelap yang tak akan mampu membayar biaya seorang pengacara, semua datang meminta bantuan saran kepada Theo – sang pengacara cilik. Demikian pula hewan-hewan yang terlantar, akan dimusnahkan, maka Theo hadir di pengadilan guna membela hak-hak mereka.

[ source ]
Plot / Theme / Setting : 4
Sungguh menarik menyimak bagaimana sudut pandang perlakuan hukum dan keadilan melalui kacamata seorang bocah berusia 13 tahun. Jika selama ini kita membayangkan kisah-kisah legal thriller yang sarat dengan teori serta detail dunia hukum yang membosankan dan monoton, maka kisa Theodore Boone justru bagaikan angin segar yang diramu sedemikian rupa, menarik serta menantang, sekaligus penuh humor kelucuan, tanpa melupakan pesan-pesan moral. Sebagai penggemar berat penulis John Grisham, maka karya beliau Theodore Boone ini patut diacungi jempol. Tidak mudah menggabungkan teori dunia perhukuman dengan sosok bocah dan kehidupannya, tanpa terjebak dengan penjelasan yang bertele-tele tetapi juga tetap memiliki makna dan bobot tema yang menarik sebagai sebuah novel, bukan sekedar bacaan ringan anak-anak belaka. Ketika mendekati ending, terus terang diriku sedikit kecewa dengan akhir yang sedkit menggantung, namun ternyata penulis memang sengaja membuat sedemikian rupa karena kisah ini akan menjadi sebuah novel serial ... sungguh tak sabar membaca kisah kelanjutannya (^_^)

Character : 4,5
Nah, jika ada tokoh pengacara yang langsung membuatku ‘jatuh-hati’ semenjak pertama kali membacanya, maka Theodore Boone layak menempati posisi ini. Penulis dengan cerdik menggambarkan dirinya sebagai sosok bocah cerdas, memiliki pandangan jauh ke depan serta berani mengambil keputusan, mengambil tanggung jawab dan integritas, bahkan kesadaran akan keadilan. Jangan khawatir akan penggambaran soosk bak super-hero, karena Theo sangat ‘manusiawi’ dengan keengganannya bersekolah (khas bocah seusianya), lemah secara fisik, namun belajar untuk tidak mudah menyerah, mengalami gangguan serta pelecahan layaknya anak-anak seusianya, dan sekali lagi belajar mengatasinya. Di tengah-tengah berbagai kisah tentang bobroknya sistem keadilan, maka kisah ini memberikan sedikit harapan lewat sosok Theodore Boone, yang dengan polos mampu mengungkapkan kebenaran dari sudut pandang seorang bocah. 

[ related topics about author, books and adaptations, check on here : Kid Lawyer | John Grisham's Site | Theodore Boone's Site ]

Best Regards,
* Hobby Buku *

2 comments:

  1. udah lama ga baca grisham
    jd pengin baca lagi

    ReplyDelete
  2. Yuk baca lagi, mumpung lagi even baca bersama buku-buku John Grisham, berhadiah lagi :D

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...