Translate

Saturday, April 12, 2014

Books "THE FIRM"

Books “BIRO HUKUM”
Judul Asli : THE FIRM
Copyright © John Grisham 1991
Cover art, TM & copyright © by Paramount Pictures 1993
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Hidayat Saleh
Cetakan V : Juli 2001 ; 712 hlm ; ISBN 978-979-511-840-4
Rate : 5 of 5

Bagi Mitchell Y. McDeere – lulusan Harvard Law University dan masuk dalam peringkat lima besar pada tahun kelulusannya dari seluruh calon pengacara ‘fresh graduate’, impian untuk bekerja di sebuah firma hukum ternama, menerima gaji serta fasilitas yang akan menunjang masa depan kehidupan yang makmur, adalah segalanya. Namun tetap ia tak mampu membayangkan keberuntungan yang menghampiri dirinya, kala perwakilan dari Bendini, Lambert & Locke, menginginkan dirinya untuk menempati posisi sebagai salah satu pengacara mereka di kota Memphis.



Pekerjaan pada biro hukum yang cukup besar ini, berkutat dengan masalah pengurusan pajak bagi klien-klien yang memiliki aneka usaha raksasa, dengan perputaran uang yang cukup pesat serta permainan saham. Sebagian dari mereka merupakan perusahaan resmi yang diketahui oleh publik secara luas, namun ada pula perusahaan yang berada dalam ‘agenda-tersembunyi’ , namun Mitch tak perlu khawatir, karena semua kegiatan yang dilakukan oleh biro tersebut legal secara hukum. Saat itu hanya perlu mengkhawatirkan pilihan kenyamanan dan fasilitas perusahaan terhadap dirinya beserta keluarga.

Perubahan kehidupan dan status sosial yang dialami oleh Mitch, awalnya sangat memabukkan dan menggairahkan. Namun dalam sekejab ia mulai ternggelam pada jam-jam kerja yang tinggi, jarang untuk bertemu atau bercengkerama dengan Abby, istri tercinta yang telah bersama dirinya semenjak sekolah menengah. Dari sekian banyak timbunan pekerjaan yang harus ia tuntaskan, muncul beberapa hal yang ia anggap aneh dan janggal. Namun pertanyaan tentang hal itu, tidak mampu ia lontarkan lebih lanjut tatkala atasan serta rekan seniornya menghindari dengan cekatan kecurigaan lebih lanjut. Mitch memiliki radar serta insting jika ‘mencium’ sesuatu yang tidak beres.

Dimulai dengan kematian salah seorang rekanan biro akibat kecelakaan Menyusul dengan kematian lainnya akibat penyakit. Dan kematian lain, salah seorang rekanan yang sama sekali tak pernah ia jumpai. Kematian-kematian tersebut semuanya wajar dan merupakan tragedi yang menyedihkan. Akan tetapi Mitch merasakan ada sesuatu yang menghubungkan rangkaian peristiwa tersebut. Penyelidikan secara diam-diam dilakukan, dengan bantuan sang kakak Ray McDeere, yang berada dalam tahanan, namun memiliki koneksi untuk melakukan penyelidikan yang bersifat rahasia. Tanpa disadari, ini adalah awal dari perjalanan panjang yang harus ditempuh oleh Mitch untuk menjaga keselamatan jiwa orang-orang yang ia kasihi, termasuk nyawanya sendiri.

Karya kedua dari Grisham sama sekali berbeda dengan buku pertamanya A Time To Kill yang mengangkat tragedi drama keluarga dalam kemelut pergolakan politik serta rasialisme. Kali ini topik tentang proses penggelapan (money-laundry) yang melibatkan kelompok mafia hingga pejabat papan atas, serta sekelompok pengacara serakah yang tak segan-segan mengambil keputusan untuk menghabisi nyawa seseorang, terutama mereka yang dianggap bisa membahayakan kelangsungan pekerjaan mereka. Dengan alur yang cepat, pembaca dibawa dalam suasana penuh ketegangan kala Mitch harus mengambil langkah serta strategi untuk mengalahkan tindakan lawan-lawannya.

Mulai dari rekan-rekannya di biro hukum, pembunuh bayaran hingga FBI yang turut mengincar dirinya, demi mendapatkan kesempatan menggulung konspirasi kejahatan organisasi yang sangat besar. Mata-mata tersebar dimana-mana, tiada satu pun orang bisa dipercaya, Mitch dan Abby harus berpisah menjalani pelarian yang menakutkan sekaligus menyiapkan perangkap bagi otak dibalik rencana kejahatan yang telah berlangsung selama bertahun-tahun. Mampukah Mitch mengalahkan segerombolan manusia yang memiliki sumber daya dan kekuatan kuasa atas dana tak terhingga, yang tersedia untuk melenyapkan dirinya dari muka bumi ini ? Siapkan mental serta tarik nafas dalam-dalam, karena Anda harus turut ‘berlari’ demi menuntaskan perjalanan ini !!

[ more about this author & related works, just check at here : All About John Grisham ]

~
This Post are include in 2014 Mystery Club & 2014 Reading Challenge ~
79th Book in TBRR Pile

Best Regards,

Hobby Buku

1 comment:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...