Books
“DETEKTIF MONK NGOCOL DI HAWAII : MISTERI PEMBUNUHAN KELAPA, CENAYANG YANG
BEKEN & PEMBOBOL RUMAH KOSONG”
Judul Asli : MR. MONK GOES TO HAWAII
[ book 2 of MONK Series ]
A
Novel by Lee Goldberg
Based
on the Television Series created by Andy Breckman
Copyright
© 2006 by Universal Studios Licensing LLLP.
Monk
© USA Cable Entertainment LLC.
Penerbit Dastan Books
Alih Bahasa : Bima
Sudiarto
Editor : Pray
Cetakan I : Juli 2008
; 396 hlm ; ISBN 978-979-3972-39-8
Rate
: 3.5 of 5
Back
again with the hillarious, excentric, unique personality of Adrian Monk !!
Kesibukan dan rutinitas sehari-hari yang dijalaninya sebagai konsultan divisi
Pembunuhan Kepolisian San Fransisko, serta aneka ‘hal-hal penting’ yang harus
ia jalani, seperti terapi konsultasi rutin dengan Dr. Kroger, membuat sang
asisten / pendamping / pembantu utama-nya Natalie Teeger mengalami stress dan
kelelahan secara fisik sekaligus mental. Karena itu, kala ia memperoleh kesempatan
untuk berlibur ke Hawaii secara gratis selama seminggu, secara diam-diam ia
merencanakan untuk ‘melarikan-diri’ dari rutinitas bersama Mr. Monk, dengan
menjatuhkan “bom-pemberitahuan-cuti” 1 hari menjelang keberangkatannya.
Rencana
yang dibuat oleh Natalie berjalan dengan lancar, walau ada episode dimana Mr.
Monk ‘blingsatan-berat’ akibat pemberitahuan yang dijamin membuat rutinitas dan
kenyamanan kehidupannya terganggu tanpa adanya Natalie selaku asisten yang siap
24 jam membantu dirinya. Dan dalam perjalanan menuju Hawaii, saat Natalie sudah
mulai merasakan kelegaan dan hilangnya kepenatan, jauh dari kekhawatiran
mengurusi majikan yang selalu menuntut aneka macam bantuan, secara tak terduga,
manusia yang berusaha ia ‘lupakan’ selama 1 minggu perjalanan cutinya, muncul
di hadapannya !!! Dalam wujud nyata, secara fisik, menghantui dirinya dan
menimbulkan awal mimpi-mimpi buruk yang ia takutkan.
Yep,
Adrian Monk berada di dalam pesawat bersama dirinya, menuju ke Hawaii ... hanya
saja ia bukan Adrian Monk yang selama ini ia kenal, melainkan sosok pria asing
yang ‘nyaris’ bertingkah-laku normal bahkan cenderung konyol dan memalukan,
akibat pengaruh obat anti-stress yang diminum secara overdosis (^0^). Singkat
cerita, pria yang mengaku dirinya sebagai ‘the Monk’ atau bisa dipanggil Chad,
memakai baju Hawaii yang norak, melahap sajian prasmanan, berenang di kolam
renang umum, bahkan memimpin rombongan penumpang pesawat untuk bernyanyi
bersama, berpelukan, bersalaman dengan orang-orang asing ...
Maka
dimulailah petualangan baru Adrian Monk yang ‘mabuk-obat’ hingga akhirnya sadar
pada keesokan harinya, berada di Hawaii dalam suasana yang menakutkan dirinya
sendiri. Liburan penuh kedamaian yang didambakan oleh Natalie, berubah 180
derajat, dimulai dengan kemunculan Mr. Monk, hingga aksinya membongkar ‘kedok’
Brian – calon suami Candace, sahabat Natalie yang mengundang Natalie sebagai
pendamping pengantin. Pernikahan yang indah, berubah menjadi bencana dengan
Candace meninggalkan ‘upacara pernikahan’ penuh kesedihan dan amarah serta
malu akibat penipuan Brian (yang
dibongkar oleh Mr. Monk di depan khalayak). Hal ini disusul dengan kenekadan
Mr. Monk untuk mencampuri penyelidikan kematian salah seorang tamu di resort
tersebut, yang awalnya diduga sebagai kecelakaan, ternyata menjadi pembunuhan
terencana.
Dibandingkan
buku pertama, kisah kali ini penuh dengan adegan kocak hingga menyentuh, yang
menggambarkan perjalanan hubungan antara Adrian Monk dan Natalie Teeger. Meski
keduanya acapkali bersitegang dan beradu argumen, terutama Natalie yang cukup
kerepotan ‘menjaga’ kebutuhan Mr. Monk yang unik, dapat disimpulkan bahwa
mereka mulai memahami satu sama lain, kelemahan serta kelebihan masing-masing.
Di antara pemecahan kasus kematian Helen Gruber – wanita kaya raya yang meninggalkan
warisan sangat besar bagi sang suami, yang notabene berusia nyaris 3 kali lebih
muda dari dirinya, kasus pembobolan di rumah-rumah elite yang kosong, hingga
keterlibatan Dylan Swift – selebriti yang dikenal memiliki kemampuan
berhubungan dengan roh orang yang telah meninggal, Adrian Monk tampil secara
memukau di Hawaii terlepas dari ketidaknyamanan dan aneka gangguan yang ia
alami di kawasan tropis dan natural ini.
[ more about this author and
related works, just check at here : Lee Goldberg
| on
Goodreads | on Wikipedia |
at Twitter | Mr. Monk Series | Mr. Monk (TV Series) ]
~ This Post are
include in 2014 Reading Challenge ~
29th Book
in What’s A Name Challenge
96th Book
in TBRR Pile
Best Regards,
Hobby Buku
No comments:
Post a Comment